Tuesday, November 11, 2014

Sisi Keutamaan Kartu Kredit

Kartu kredit merupakan kartu plastik yang dapat digunakan untuk menarik uang tunai baik melalui teller di bank ataupun melalui ATM, atau tempat lain yang ditentukan. Kartu ini sebagai salah satu alat pembayaran dalam suatu transaksi. Kartu ini diterbitkan oleh lembaga keuangan untuk memudahkan para nasabahnya dalam bertransaksi.

Kartu kredit merupakan uang pinjaman tunai dalam menyelesaikan suatu jenis transaksi ritel (retail). Sedangkan untuk pembayarannya adalah dilakukan pada waktu yang telah disepakati baik secara sekaligus (charge card) maupun secara angsuran. Bila juga diartikan secara langsung bahwa kartu kredit adalah kartu pinjaman atau kartu yang memberikan kesempatan kepada penggunannya untuk mendapatkan pinjaman.

kartu kredit
Setiap transaksi yang Anda lakukan akan ditalangi terlebih dahulu oleh bank yang mengeluarkan kartu tersebut. Setelah satu bulan, maka transaksi tersebut dikalkulasi oleh pihak bank. Jumlah transaksi yang Anda lakukan dan ditambah dengan bunga, itulah tagihan yang harus Anda bayarkan. 

Ada beberapa jenis kartu kredit berdasarkan keutamannya, yaitu sebagai berikut
1. Pemegang kartu utama (main card holder)
Pemegang kartu utama adalah pemegang kartu dengan siapa bank mengadakan perjanjian utama atau pokok sehubungan dengan pemakaian kartu dan rekening kartu.

2. Kartu tambahan (supplementary card)
Kartu tambahan adalah orang yang ditunjuk oleh Anda, kepada siapa bank mengeluarkan kartu untuk dioperasikan pada rekening kartu Anda.

Kartu kredit merupakan salah satu penemuan yang telah mengubah dunia. Kartu tersebut ditemukan pertama kali pada tahun 1970 yang akhirnya membawa 90 % perubahan pada gaya hidup masyarakat di negara maju. Pada tahun 1977, akhirnya Bank Amerika secara resmi memberikan lisensi kartu kredit kepada Visa. Semenjak itu, pada tahun 1995 hingga sekarang transaksi perbankan dengan elektronik di AS dan belahan dunia lainnya semakin berkembang.

Sekarang penggunaan kartu kredit terutama di Indonesia sudah sangat akrab di kalangan masyarakat. Orang Indonesia yang gemar belanja semakin membuat transaksi  dengan kartu ini menjamur di mana- mana, mulai dari toko kecil hingga toko kelas atas. (MW)

No comments:

Post a Comment