Thursday, February 5, 2015

Beli Apa Saja dengan Kartu Kredit

Dapat melakukan berbagai transaksi dengan kartu kredit memang menyenangkan. Namun, perlu diingat bahwa ketika memiliki kartu ini artinya kita secara mental sudah memiliki kesiapan dan tanggung jawab finansial. Artinya kita harus bertanggung jawab atas segala cicilan tagihan hingga lunas. Lalu, saat hendak membeli apa ya kita bisa mencicilnya dengan kartu kredit?

Tiket Konser atau Pertunjukan
Pementasan seni musik, drama, dan acara sejenis yang disponsori oleh promotor biasanya bekerja sama dengan bank ternama agar para penonton dapat membeli tiket dengan harga promo via kartu kredit. Manfaatkan kesempatan ini, Anda pun dapat menonton konser atau pementasan dengan harga terjangkau.

Tiket Pesawat dan Hotel
Ini menjadi alasan banyak orang memiliki kartu kredit. Pemesanan atau booking tiket pesawat murah beserta akomodasi hotel banyak dilakukan melalui kartu kredit. Biasanya pengelola luar negeri bersedia menerima pembayaran hanya melalui kartu kredit. Ketika berada di luar negeri, hotel-hotel tertentu akan meminta kartu kredit atau uang tunai sebagai jaminan selama Anda tinggal di hotel tersebut.
kartu kredit

Belanja Online Luar Negeri
Pastikan kartu kredit Anda memiliki logo Visa atau MasterCard untuk pembelanjaan online luar negeri. Transaksi dengan kartu kredit berlogo tersebut dapat diterima di seluruh dunia. Selain batas penggunaan kartu kredit, yang perlu juga diperhatikan adalah nilai tukar mata uang yang berlaku serta biaya administrasi yang menyertai ketika Anda hendak belanja online dari luar negeri.

Belanja Online Dalam Negeri
Semakin banyaknya  toko di dunia maya membuat para penjual atau e-commerce memberikan kemudahan belanja dengan kartu kredit.  Pembayaran ini dianggap cukup efektif dan efisien. Yang lebih menyenangkan adalah potongan harga yang diberikan. Namun perlu diperhatikan juga keamanan bertransaksi online.

Bayar Tagihan (listrik, telepon,  TV kabel)
Tak perlu mengingat kapan bayar listrik, telepon, atau TV kabel berlangganan, kini fitur auto debet dari kartu kredit dapat memudahkan urusan rumah tangga Anda. Anda pun tak akan lagi lupa bayar tagihan atau repot mencari ATM terdekat untuk melunasi biaya rutin tersebut.

Beli Barang SALE

Sesekali Anda dapat mengincar barang yang dapat dibeli dengan harga diskon atau spesial. Tapi jangan tergiur membuat dan menggesek kartu kredit terus menerus hanya karena promo menarik yang sifatnya sesaat. (MW)