Wednesday, November 5, 2014

Manfaat Kartu Kredit di Bandara dan Klub Malam

Sebenarnya manfaat kartu kredit yang memberi peluang Anda untuk memiliki hutang tidaklah begitu menyeramkan dan bukanlah akhir dari hidup Anda. Itu semua tergantung bagaimana Anda memaksimalkan manfaat kartu kredit dalam menghadapi situasi seperti ini. Fokuslah pada pembayaran hutang, yakin bahwa Anda bisa melunasi hutang ini dengan segera. Dengan demikian, Anda termotivasi untuk menyelesaikan hutang tersebut.

Beberapa orang mengelompokkan kartu kredit mereka untuk kebutuhan hura-hura, kebutuhan bulanan, dan kebutuhan lainnya. Masing-masing manfaat kartu kredit digunakan sesuai dengan kelompok tersebut. Ada dua manfaat kartu kredit yang akan dibahas dalam artikel berikut ini, yaitu fasilitas gratis istirahat di airport lounge dan masuk klub malam.

manfaat kartu kredit
  • Gratis Beristirahat di Airport Lounge pada Bandara- Bandara Internasional. Manfaat kartu kredit gratis berikutnya yang biasa disediakan penerbit kartu kredit adalah gratis beristirahat di airport lounge pada bandara- bandara internasional. Ketika Anda akan naik pesawat, misalnya di bandara Juanda ataupun bandara Soekarno Hatta, setelah check in, calon penumpang masih harus menunggu setidaknya 30- 60 menit. Waktu menunggu yang cukup lama, terkadang membuat Anda jenuh. Nah, untuk mengatasi hal ini, khusus bagi Anda pemegang kartu kredit, dapat menikmati fasilitas airport lounge.  Sambil menunggu waktu keberangkatan, Anda bisa menikmati hidangan makanan dan minuman sambil duduk santai membaca majalah atau koran hari itu dengan santai. Tetapi ingat, pemegang kartu kredit yang bisa menikmati manfaat kartu kredit ini hanyalah pemegang kartu jenis gold dan platinum. Itu artinya, bila kartu kredit Anda berjenis silver, maka Anda tidak bisa menikmati fasilitas ini.
  • Gratis Masuk Night Club. Manfaat kartu kredit berikutnya yang disediakan penerbit kartu kredit adalah gratis masuk night club. Fasilitas ini diberikan demi kesenangan bagi pemegang kartu kredit. Maka, bank penerbit kartu kredit sering kali memberikan promosi berupa tiket masuk gratis night club, golf club, dinner club, fitness club, dan lain- lain. Perlu diketahui, yang gratis hanyalah tiket masuknya saja, tidak untuk makan dan minum. Informasi mengenai fasilitas ini, biasanya dilampirkan di dalam buku panduan bulanan bersamaan dengan informasi tagihan penggunaan kartu kredit. (MW)


No comments:

Post a Comment